Studio Dapur
Dalam rangka Hari Raya Idul Adha dan kampanye #PlasticFreeJuly, GIDKP bekerjasama dengan Studio Dapur, Pahlawan Bencana dan Ranah Bhumi, menginisiasi program Patungan Besek. Program ini bertujuan untuk mengumpulkan donasi dalam rangka penyediaan besek sebagai pengganti plastik pembungkus daging kurban. Donasi ini didistribukan kepada masjid-masjid yang ada di Jakarta, Bandung, Tasikmalaya, Yogyakarta dan Jombang.
SuperIndo
SuperIndo mengadakan kegiatan donasi cash back pelanggan, dimana pelanggan bisa memberikan donasi dari tiap transaksi belanja kepada kegiatan penyelamatan lingkungan. Dari dana yang terkumpul, SuperIndo mengadakan kegiatan pelatihan mengelola sampah daur ulang bersama dengan pelanggan SuperIndo, dalam rangka memberikan edukasi terkait pengelolaan sampah sekali pakai. Dalam rangka memperingat Hari Bumi 2018, SuperIndo mengadakan kegiatan talkshow […]
The Body Shop Indonesia
The Body Shop Indonesia menyelenggarakan program donasi konsumen The Body Shop Indonesia untuk disalurkan melalui Envirochallenge 2019, sebuah program edukasi sekolah bebas plastik, yang dilaksanakan oleh GIDKP di Jabodetabek dan Bandung Raya. The Body Shop Indonesia merupakan partner GIDKP dalam pengumpulan tanda tangan petisi #pay4plastic secara offline di gerai-gerai The Body Shop Indonesia.
Kebijakan Pembatasan Plastik Sekali Pakai
Sampah plastik merupakan salah satu timbulan sampah yang dominan di Indonesia. Untuk mencegah meningkatnya jumlah sampah tersebut, GIDKP bekerjasama dengan para pemimpin daerah untuk merancang peraturan pembatasan plastik sekali pakai yang dapat diberlakukan masing-masing daerah. Saat ini sudah ada lebih dari 100 daerah di Indonesia yang memiliki peraturan pembatasan plastik sekali pakai [su_button url=”https://dietkantongplastik.info/dokumen-peraturan-pelarangan-plastik-sekali-pakai-di-indonesia/” target=”blank” […]
Petisi #Pay4Plastic
Petisi #pay4plastic ditujukan untuk mendorong adanya peraturan agar kantong plastik sekali pakai tidak diberikan secara gratis kepada konsumen. Petisi yang diluncurkan tahun 2013 dengan lebih dari 70 ribu tanda tangan melalui kanal Change.org ini mendapatkan kemenangannya pada tahun 2019 setelah Asosiasi Pengusaha Ritel Indonesia (APRINDO) membuat kebijakan kantong plastik tidak gratis di jaringan ritel yang […]